LAMONGAN, Dalam rangka memperkuat implementasi program Pencegahan, Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN), Inspektorat Lamongan Kedatangan Tim dari Bakesbangpol untuk melaksanakan Tes Urine pada pegawai Inspektorat, hari Rabu tanggal 15 Oktober 2025 bertempat di Loby Inspektorat Kabupaten Lamongan, Pengecekan ini dilakukan secara acak dan mendadak, menegaskan keseriusan Pemerintah Kabupaten Lamongan dalam mewujudkan lingkungan kerja yang bersih dan bebas dari penyalahgunaan narkoba.
Pihak Inspektorat Lamongan menyambut baik dan mendukung penuh pelaksanaan program Pencegahan, Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) ini. Kegiatan ini dinilai penting sebagai langkah preventif dan komitmen nyata dalam menciptakan pemerintahan yang bebas dari unsur-unsur narkoba.